Saturday, March 22, 2014

Contoh Penggunaan Fungsi Pada Operasi STRING


Berikut  Contoh Penggunaan fungsi string pada pengoperasian string di struktur data string dibawah ini. Terdapat beberapa contoh penggunaan fungsi string diantaranya fungsi strcpy(), strcat(), strcmp(), strlen() dan strchr().


1. strcpy()
Berfungsi untuk menyalin suatu string asal ke variablel string tujuan.
Bentuk umum : strcpy(var_tujuan, string_asal).
String copy. Kopi string ditunjukkan oleh string sumber ke dalam array yang ditunjuk oleh tujuan, termasuk terminating karakter null. Untuk menghindari overflow, ukuran array ditunjukkan oleh tujuan harus cukup panjang untuk berisi string yang sama seperti string sumber termasuk termilating karakter null, dan tidak boleh tumpang tindih dalam memori dengan string sumber.


Berikut Script/syntaxnya :

#include <stdio.h>
#include <conio.h>
#include <string.h>

main ()
{
char str1[]="Kornelis Zalukhu";
char str2[40];
char str3[40];

strcpy (str2,str1);
strcpy (str3,"Bina Sarana Informatika");

printf ("str1: %s\nstr2: %s\nstr3: %s\n",str1,str2,str3);

getche();
}



2. strcat ()
Digunakan untuk menggabungkan string. Concatenate strings atau menggabungkan string. Digunakan untuk menambahkan salinan dari string sumber ke string tujuan. Terminating Karakter null di tujuan adalah ditimpa oleh karakter pertama dari string sumber, dan karakter null-baru ini ditambahkan pada akhir dari string baru yang dibentuk oleh gabungan dari keduanya di tempat tujuan.
Bentuk umum : strcat(string1,string2)


Berikut Script/syntaxnya :

#include <stdio.h>
#include <conio.h>
#include <string.h>

main()
{
char str[80];

  strcpy (str,"BSI ");

 //mulai menggabungkan string

strcat (str,"Kapin");
strcat (str,"Kalimalang ");
strcat (str,"Jakarta Timur");

//mulai menggabungkan string
puts (str);

getche();
}



3. strcmp()
String Compare, digunakan membandingkan dua string, dengan cara membandingkan string-1 ke string-2. Fungsi ini dimulai membandingkan karakter pertama dari setiap string. Jika mereka sama satu sama lain, terus dengan pasangan berikutnya sampai membandingkan karakter yang berbeda atau sampai keterminator karakter null.
Bentuk umum : strcmp(string1, string2)


Berikut Script/syntaxnya :

#include<stdio.h>
#include<conio.h>
#include<iostream.h>
#include<string.h>
main()
{
// Perbandingan String pada strcmp() adalah berdasarkan urutan karakter dalam tabel ASCII
char a1[]="GA";
char a2[]="AG";
char b1[]="EG";
clrscr();
cout<<"Hasil perbandingan "<<a1<<" dan "<<a2<<"->";
cout<<strcmp(a1,a2)<<endl;
cout<<"Hasil perbandingan "<<a2<<" dan "<<a2<<"->";
cout<<strcmp(a1,a2)<<endl;
cout<<"Hasil perbandingan "<<a1<<" dan "<<b1<<"->";
cout<<strcmp(a1,b1)<<endl;
getch();
}



4. strlen()
Berfungsi untuk memperoleh jumlah karakter dari suatu string.
Bentuk umum : strlen(tujuan, sumber)


Berikut Script/syntaxnya :

#include <stdio.h>
#include <string.h>
#include <conio.h>

int main ()
{
char kata[100];
int panjang;

printf ("Masukan Kata: ");
gets (kata);

panjang=strlen(kata);

printf ("Panjang Kata : %d karakter.\n",panjang);

getche();
}



5. strchr()
Digunakan untuk menemukan suatu karakter dalam suatu string. Fungsi strchr() ini mengembalikan sebuah pointer pada posisi pertama dari karakter dalam string yang dicari. Posisi karakter yang ditemukan, akan ditampilkan sebagai nilai integer, tetapi secara internal dikonversi kembali ke char.


Berikut Script/syntaxnya :


#include <stdio.h>
#include <conio.h>
#include <string.h>

int main ()
{
char str[] = "Kornelis Zalukhu - Nias Sumatera Utara";
char * letak;

printf ("Letak karakter 'a' pada posisi : \"%s\"...\n",str);
letak=strchr(str,'a');

while (letak!=NULL)
{
printf ("Ditemukan pada posisi : %d\n",letak-str+1);
letak=strchr(letak+1,'a');
}

getche();
}




Semoga bermanfaat :)

By: Kornelis Zalukhu







No comments:

Post a Comment